Kecanggihan Teknologi VW Tiguan

VW Tiguan merupakan produk keluaran sebuah perusahaan besar yaitu Volkswagen yang cukup sukses di pasaran Indonesia. Peminat mobil VW Tiguan di indonesia mencapai lebih dari 400 orang setelah peluncuran mobil dilakukan secara resmi. Mobil ini dihadirkan di Indonesia sejak 27 Februari 2013 lalu. Mobil yang cukup banyak diminati oleh warga Indonesia ini memiliki enam variasi warna meliputi deep black, toffe brown, nimbus grey, candy white, acapulco blue dan reflect silver.
Review Mobil VW Tiguan
Exterior mobil tampak tangguh dengan xeon headlights with cornering linght serta LED daytime running light, dan disempurnakan oleh roof rail di bagian atas. Fitur dalam mobil VW Tiguan meliputi enam airbag, ESP, Trailer Stability Program yang terintegrasi dengan ESP. Selain itu, mobil ini memiliki velg sebesar 17 inci, rel atap krom, krom strip pada bumper depan dan di sekitar sisi lapisan jendela, dengan jendela berwarna gelap, terdapat laci di bawah kursi depan, meja lipat dan kantong penyimpangan di belakang kursi depan, stir yang dilapisi dengan kulit, serta kursi yang dibalut dengan kain beraksen Alcantara. Tidak mengherankan VW Tiguan meraih sukses di pasar dunia sampai memperoleh penghargaan pada tahun 2012 sebagai “The Most Satisfying Compact Crossover SUV'.
Review Mobil VW Tiguan
Mobil ini dilengkapi dengan mesin 1.400 cc Twicharged Direct Injection, 150 daya kuda pada 5.400 rpm serta torsi puncak yaitu 240 Nm pada 1.500 sampai 4.500 rpm dan diklaim sebagai mobil yang dapat menandingi mobil-mobil dengan mesin berkapasitas 2000 cc yang banyak terdapat di Indonesia. Mobil dengan teknologi Blue Motion ini dirancang menjadi mobil yang ramah lingkungan dan hemat bahan bakar dengan efisiensi hingga 14,2 liter/ 100 km. Mesin-mesin itu menggerakkan empat roda pada mobil, sehingga mobil ini mampu melintas dengan tangkas di berbagai medan.
Review Mobil VW Tiguan
Kecanggihan teknologi mobil ini terlihat pada fitur start/stop engine yang mampu mengendalikan mesin agar mesin dapat mati secara otomatis pada situasi tertentu seperti saat di lampu merah ataupun dalam kemacetan. Mesin akan menyala secara otomatis ketika pengemudi menginjak pedal gas. Fitur start/stop engine dapat menerjemahkan kondisi dengan cukup pintar dengan tidak mematikan mesin ketika temperatur di dalam mobil sedang dalam kondisi panas, sehingga pengguna tetap merasa nyaman. Fitur ini dirancang untuk penggunaan bahan bakar secara efisien. VW New Tiguan yang diluncurkan PT Garuda Mataram Motor dibanderol dari harga Rp 399.000.000 sampai Rp 420.000.000 di Indonesia. Mobil ini dapat dijadikan rekomendasi yang baik untuk anda yang berminat memiliki mobil keluarga yang cukup aerodinamis.


EmoticonEmoticon